Memiliki top table yang cakep dan kuat menjadi idaman bagi kamu yang suka masak. Top table atau disebut juga dengan table top adalah lapisan pada permukaan kabinet bawah dalam kitchen set yang menyerupai daun meja. Segala aktifitas memasak akan bermula dan berakhir di top table, mulai dari menyiapkan bumbu, memotong sayur, hingga menaruh bekas penggorengan panas.
Karena perannya begitu penting, kamu sebaiknya tidak sembarangan memilih bahan untuk top table dapurmu. Ada beberpa jenis material yang kuat dengan tampilan menawan yang bisa dijadikan pilihan untuk top table dapurmu.
Nah, berikut ini beberapa pilihan top table yang tiddak hanya kuat dan tahan panas, tapi juga memiliki tampilan yang menarik.
⏩ Top Table Granit
Material ini berasal dari bebatual alami yang dapat membuat tampilan dapurmu terlihat mewah. Granit juga bukan bahan asing lagi dan sering digunakan untuk pembuatan top table. Tidak hanya memberikan kesan mewah, top table dari granit ini berkarakteristik solid dan kuat. Material granit ini memiliki motif alami yang umumnya berbentuk bintik-bintik unik. Akan tetapi batu granit juga memiliki pori-pori yang memungkinkan cairan bisa meresap, sehingga baiknya tetap sering dibersihkan.
⏩ Top Table Marmer
Satu lagi material yang bisa membuat tampilan dapurmu jadi mewah dan elegan. Soal kekuatan dan kekerasan marmer ini tidak kalah dengan dibandingkan granit. Sekilas memang terlihat sama namun ternyata memiliki motif yang berbeda. Batu marmer umumnya bermotif guratan-guratan dan berwarna cerah.
⏩ Top Table Solid Surface
Solid surface merupakan material yang terbuat dari bahan resin, bausin, pigmen dan campuran bahan-bahan lainnya. Proses pembuatan material ini dilakukan melalui proses pencetakan lalu dibentuk sesuai dengan pesanan. Ada banyak motif pilihan solidface yang bisa kamu sesuaikan dengan tema rumahmu. Solidface merupakan jenis material yang tidak mudah pecah, tahan gores dan cairan, sertagampang dibentuk. Tidak herran jika material ini menjadi pilihan ketika membuat top table di dapur.
⏩ Top Table Stainless Steel
Warna asli logam stainless steel bisa menampilkan kesan kokoh pada top table dapurmu. Tidak hanya itu, stainless sebagai material dasar top table cenderung memberi kesan profesional pada dapurmu. Karena material ini sering digunakan didapur restoran dan hotel. Hal ini karena material tersebut tidak hanya kuat, tahan api, anti pecah, tahan cairan, dan tentunya anti karat.
⏩ Top Table Keramik
Dibandingkan material top table lainnya, keramik adalah jenis material yang paling murah. Walaupun begitu, material jenis ini justru cukup kuat dan tahan terhadap cairan. Corak keramik pun sangat beraneka ragam sehingga kamu bisa menyesuaikannya dengan konsep interior dapur kamu. Bahkan sekarang tersedia keramik dengan motiff yang mirip dengan granit, marmer maupun kayu solid.
⏩ Top Table Kayu Solid
Pertimbangan memilih kayu solid sebagai material table top umumnya karena tuntutan konsep desain interior secara keseluruhan, di mana material kayu lebih netral dan mudah dipadukan, baik itu dengan kitchen set, lemari dapur, ataupun lantai dan dinding dapur. Kayu solid juga mampu memancarkan karakter yang kuat, unik, hangat, dan elegan.
Material kayu solid untuk dijadikan table top memang mulai sepi peminat karena dianggap tidak tahan air dan rawan serangan rayap. Namun, tidak bisa dipungkiri juga bahwa masih banyak yang menjadi penggemar setia material alami ini.
Semoga tipsnya bisa membantu kamu membuat tampilan dapurmu makin cantik yaa. Kalau butuh marmer & granit untuk kebutuhan dapurmu langung ajaa hubungi kami! Kami menyediakan berbagai jenis batuan alami yang pastinya nyetel dengan rumahmu.